Menu Melayang

Senin, 22 Mei 2023

Pengharapan Kita

Pengharapan Kita

(Pembacaan Alkitab: 1 Timotius 1:1-2)

AIkitab mengajarkan tiga dasar iman Kristiani yaitu, iman, pengharapan dan kasih. Karena kasih karunia kita diselamatkan oleh iman, hingga kita pulang ke rumah Bapa yang kekal di sorga. Begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga la telah mengaruniakan Yesus Kristus, Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal. Nah, berbicara tentang pengharapan, banyak orang mengira bahwa pengharapan sama dengan khayalan, padahal khayalan hanyalah pengharapan tanpa dasar, sedangkan pengharapan di sini adalah pengharapan dengan dasar yang jelas, yaitu Kristus Yesus.

Jadi dari bacaan Kitab Suci hari ini jelas bahwa Kristus Yesus lah dasar pengharapan kita:

  1. Kristus Yesus menerima dan memberkati kita. la menerima kita apa adanya, tidak menuntut, dan malah memberkati kita. Ia tahu kelemahan kita maka la latih kita, la kuatkan kita, la bimbing hidup kita, sehingga kita senantiasa hidup dalam kasih karunia, kuasa, dan kemuliaan -Nya yang luar biasa.
  2. Janji-janji Kristus Yesus memampukan kita memandang ke depan, sehingga kita dapat berkata, "Kalau pun aku menghadapi tantangan dan masalah dalam rumahtanggaku, hatiku tetap kuat, tetap tertuju kepada Kristus, karena janji-janjiNya memampukan aku memandang ke depan, dan janji-janji-Nya tidak pernah mengecewakan."
  3. Perintah-perintah Kristus Yesus menjadikan hidup kita terarah. Kalau kita jujur, tanpa menyimpan perintah-perintah Allah dalam hati kita dan melaksanakannya, hidup kita tidak terarah, sehingga tidak jarang kita kecewa dan berkata, "Tuhan, mengapa begini? Mengapa begitu?" Itu adalah arena kita tidak memahami perintah-perintah-Nya; kita pegang janji-janji-Nya tapi kita tidak pegang perintahperintah-Nya. Padahal perintah-perintah Kristuslah yang memberitahukan kesalahan kita, mendidik kita, melatih kita, sehingga hidup kita terarah.
  4. Kuasa Kristus Yesus memberi kita kepastian. Kita tahu bahwa la tidak pernah mengecewakan kita. Kuasa Kristus adalah kuasa kemenangan. Maka kita dapat hidup dalam kepastian.

Saudara-saudari yang dikasihi Tuhan, mungkin saat ini Saudara sedang mengalami berbagai masalah dan tantangan hidup; tetaplah percaya kepada Kristus, arahkanlah pandangan Saudara kepada-Nya, maka Saudara akan tetap hidup dalam kemenenangan, kuasa, dan kemuliaan Kristus. Amin!

Blog Post

Related Post

Back to Top

Visitor

Cari Artikel